Berita

BINCANG SERU - YUK JADI PENYULUH ANTI KORUPSI BERSAMA DR. SAYEKTI SUINDYAH DWININGWARNI, SE.,MM.,

Isu Korupsi menjadi salah satu isu terhangat dewasa ini. Beberapa kasus besar terkait Tindak Pidana Korupsi saat ini tengah dalam proses penyelidikan. Hingga kini, Korupsi masih menjadi suatu kejahatan yang luar biasa di negeri ini.

Universitas Wijaya Putra, sebagai salah satu Kampus yang telah berkomitmen sebagai kampus Anti Korupsi telah menjalankan sejumlah program. Salah satunya mewajibkan mahasisw Universitas Wijaya Putra mengikuti Pendidikan Anti Korupsi yang disisipkan sebagai salah satu mata kuliah wajib di UWP.

Oleh karena itu, Bincang Seru FH UWP mengundang salah satu penyuluh anti korupsi di UWP,  Dr. Sayekti Suindyah Dwiningwarni, SE.,MM., pada Bincang Seru FH UWP, 9 April 2023 yang ditayangkan di Channel YouTube FH UWP. Pada edisi kali ini, yang menjadi host ialah salah satu mahasiswa FH UWP, Lilik Rosita Sari.

Bagaimana pembahasan selengkapnya? Saksikan Bincang Seru FH UWP di tautan berikut :

https://youtu.be/Yh5RQK1rnUk

  • Admin
  • 10 Apr 2023 , 14:10 WIB