Berita

LAUNCHING PODCAST BIRU (BINCANG SERU) FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS WIJAYA PUTRA (FH UWP)

Tak dapat dipungkiri, perkembangan dunia digital dewasa ini telah menyasar ke seluruh aspek kehidupan. Hampir tidak ada sisi kehidupan manusia yang tidak terpengaruh proses digitalisasi, termasuk pembelajaran di tingkat Perguruan Tinggi.

Fakultas Hukum Universitas Wijaya Putra (FH UWP) sebagai salah satu Fakultas Hukum pertama di Surabaya Barat, tentu harus mengikuti arus perkembangan digitalisasi global. Oleh karena itu, FH UWP melakukan suatu gebrakan baru di bidang pembelajaran Ilmu Hukum dengan me-launching Podcast "BIRU" yang merupakan kepanjangan dari "BINCANG SERU" yang disiarkan pada Official Channel YouTube "Fakultas Hukum UWP". Podcast Biru Perdana diisi dengan diskusi bersama Dekan FH UWP, Dr. Andy Usmina Wijaya, S.H., M.H. yang dipandu oleh Humas FH UWP, Nur Hidayatul Fithri dengan tajuk "FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS WIJAYA PUTRA - SCHOOL OF LITIGATOR".

Dekan Fakultas Hukum, Andy Usmina Wijaya menyampaikan bahwa program podcast BIRU merupakan program baru di Fakultas Hukum
UWP dalam rangka memberikan pengetahuan kepada masyarakat khususnya kepada netizen mengenai hukum. Hal ini merupakan implementasi digitalisasi pembelajaran ilmu hukum dari FH UWP untuk masyarakat digital atau lazimnya disebut sebagai netizen di Indonesia.

Rektor Universitas Wijaya Putra, Dr. Budi Endarto, S.H., M.Hum., mengapresiasi inisiatif podcast FH UWP. Hal ini sejalan dengan misi kampus yang menekankan pendekatan pengabdian kepada masyarakat, salah satunya melalui podcast FH UWP tersebut. Diharapkan agar podcast BIRU FH UWP semakin berkembang inovatif sehingga menjadi salah satu rujukan netizen Indonesia dalam mempelajari persoalan hukum.

Video Podcast BIRU perdana di : https://youtu.be/P0kIyQBhmBA

  • Admin
  • 06 Jun 2022 , 16:24 WIB